Membuat Hyperlink Menggunakan Worksheet Event Di Excel

Aplikasi Excelku. Selamat datang di blog sederhana Saya ini, dan terimakasih Saya ucapkan kepada Anda yang sudah berkunjung ke blog Saya ini. Pembahasan pada artikel/postingan kali ini adalah mengenai Hyperlink dengan menggunakan Worksheet Event didalam lembar kerja Ms. Excel tentunya. Apa itu Hyperlink? secara sederhananya adalah sebuah teks atau gambar yang memiliki fungsi untuk menuju atau pun membuka halaman yang lainnya. Seperti halnya pada link yang terdapat didalam sebuah website atau pun blog, kita sering melihat bahkan sering menggunakannya secara langsung. Dimana ada sebuah teks atau pun gambar yang jika kita klik maka akan membuka atau pun menuju ke halaman lain yang sudah disetting/ditentukan sebelumnya... 😁😁😁

Dan pembahasan pada artikel kali ini akan Saya bahasa bagaina cara untuk membuat sebuah atau pun beberapa Hyperlink didalam lembar kerja Ms. Excel kita, dengan tujuan untuk mempermudah kita atau pun pengguna file/dokumen/aplikasi kita dalam mengakses sheet-sheet lainnya yang ada didalam file/dokumen/aplikasi Excel kita tersebut. Dan dalam pembahasan kali ini kita akan sedikit bermain dengan kode/script Macro didalamnya.

Dan berikut ini merupakan langkah-langkahnya :


1. Buka aplikasi Ms. Excel
2. Didalam lembar aplikasi Ms. Excel tersebut ubah nama sheet, contoh : Sheet 1 diubah menjadi = Menu, kemudian Sheet 2 diubah menjadi = Data Sekolah, dan Sheet 3 diubah menjadi = Data Siswa
3. Didalam Sheet1 (Menu) tadi buat/tuliskan teks sesuai dengan nama-nama sheet lainnya yang sudah kita ubah tadi (Data Sekolah dan Data Siswa), seperti gambar di bawah ini :

Membuat Hyperlink Menggunakan Worksheet Event Di Excel


4. Kemudian masih di Sheet1 (Menu), Klik Kanan di Sheet Tabs (Sheet1/Menu) tadi kemudian klik/pilih opsi View Code, perhatikan gambar di bawah ini :

Membuat Hyperlink Menggunakan Worksheet Event Di Excel
Maka secara otomatis akan terbuka sebuah jendela VBA Project, kemudian pada pilihan General ubah menjadi Worksheet :

Membuat Hyperlink Menggunakan Worksheet Event Di Excel

Sehingga menjadi seperti berikut ini :

Membuat Hyperlink Menggunakan Worksheet Event Di Excel

4. Copy dan Paste Code/Scrypt Macro di bawah ini ke dalam lembar kerja VBA Project tadi :

Private Sub Worksheet_SelectionChange(ByVal Target As Range)
If Target.Count = 1 Then
  If Target.Column = 2 Then
  If Target.Row = 2 Then
Sheets("Data Sekolah").Select
  End If
If Target.Row = 3 Then
Sheets("Data Siswa").Select
  End If
  End If
  End If
End Sub

Atau silahkan Ctrl+A/blok semua yang ada didalam lembar kerja VBA Project tadi kemudian paste code/scrypt di atas, sehingga menjadi seperti ini :
Membuat Hyperlink Menggunakan Worksheet Event Di Excel
Kemudian tutup jendela/lembar kerja VBA Projectnya, dan didalam lembar kerja Ms. Excelnya silahkan klik pada teks yaang ada didalam Sheet1 (Menu) tadi, maka secara otomatis akan berpindah ke Sheet lain sesuai dengan yang kita buat tadi.

Mungkin hanya itu saja pembahasan mengenai Hyperlink Menggunakan Worksheet Event Di Aplikasi Ms. Excel. Mudah-mudahan apa yang sudah Saya sampaikan pada artikel/postingan kali ini bisa bermanfaat untuk kita semuanya. Sekian, dan terimakasih.

Post a Comment for "Membuat Hyperlink Menggunakan Worksheet Event Di Excel"