Cara Menulis Pangkat Di Excel

Aplikasi Excelku. Aplikasi Ms. Excel merupakan salah satu aplikasi yang terdapat dalam paket Aplikasi Ms. Office, yang sudah dangat populer di dunia tak terkecuali Indonesia. Aplikasi Ms. Excel ini sering kita gunakan untuk membuat dokumen yang berupa tabel, membuat aplikasi sederhana dengan memanfaatkan Macro VBA, dan masih banyak lagi.

Pastinya jika melihat  judul dari artikel/postingan kali ini Sobat Blogger bingung, apa yang dimaksud pangkat disini? yang maksud pangkat disini adalah pangkat yang merupakan sebuah lambang, seperti halnya lambang persegi (cm persegi, kilometer persegi, dan lainnya).
Cara Menulis Pangkat Di Excel

Mungkin bila menggunakan aplikasi Ms. Word kita tidak akan merasakan kebingunan/kesulitan, tapi jika kita menggunakan aplikasi Ms. Excel pastinya akan bingung atau pun kesulitan. Sebenarnya antara Ms. Word dan Ms. Excel tidak jauh berbeda untuk menuliskan sebuah lambang pangkat, namun akan sedikit mengalami kesulitan dalam melakukannya, karena seperti yang kita ketahui bersama didalam lembar kerja aplikasi Ms. Excel terdiri dari ribuan cells yang membentuk tabel, tidak seperti di Ms. Word. Dimana jika kita menuliskan teks didalam sebuah cells kemudian kita mengulanginya menuliskan teks lagi di cells tersbut, secara otomatis teks yang kita tuliskan sebelumnya akan hilang dan digantikan teks yang baru saja kita tuliskan di cells tersebut.

Cara Menulis Pangkat Di Excel

Untuk menuliskan lambang pangkat di Excel Sobat Blogger bisa melakukan seperti cara/langkah-langkah di bawah ini :

1. Pada cells yang akan kita tuliskan lambang pangkat, terlebih dahulu kita tuliskan satuan atau teks lainnya yang kita inginkan ... 😂😂😂 (Pada contoh ini Saya akan menuliskan senti meter/Cm).

Cara Menulis Pangkat Di Excel
2. Tekan tombol F2 pada keyboard atau klik dua kali/double click pada cells yang sudah kita tuliskan teks senti meter/Cm tadi. Perhatikan baik-baik, pastikan kursor masih aktif di dalam cells tersebut. Kemudian klik kanan dan pilih opsi/klik Format Cells, perhatikan gambar di bawah ini :

Cara Menulis Pangkat Di Excel


3. Kemudian didalam jendela Format Cells kita beri tanda centang/pilih pada opsi Superscript dan akhiri dengan klik OK :

Cara Menulis Pangkat Di Excel
4. Silahkan tuliskan pangkat yang kita inginkan (pada contoh Saya akan menuliskan angka 2 (dua)/persegi :

Cara Menulis Pangkat Di Excel


Lihat pada gambar di atas, angka 2 (dua) akan berada di atas teks Cm. 

Sangat mudah bukan? Mungkin hanya itu mengenai Cara Menulis Pangkat Di Excel, mudah-mudahan apa yang sudah Saya sampaiakn melalui artikel/postingan ini bisa bermanfaat untuk kita semuanya.

Terimakasih.

Post a Comment for "Cara Menulis Pangkat Di Excel"